17 Trik Jitu Agar Anak Doyan Makan

17 Trik Jitu Agar Anak Doyan Makan - Bismillahiwabihamdih,, Hi.. ? Bagaimana kabarnya semua pengunjung setia yang semoga tetap dalam hidup yang harmonis dan fit dalam keseharian sehingga apapun yang rekan-rekan rinjanischool lakukan pasti maksimal jika kesehatan selalu dijaga. Dan besar harapan kami semoga semunya juga selalu dalam lindungan Allah SWT serta apa yang rekan-rekan rinjanischool lakukan hari ini menjadi asbab kita mendapatkan Ridho dan Inayah NYA. Aminnn.

17 Trik Jitu Agar Anak Doyan Makan

Baiklah rekan-rekan Karya rinjanischool pada kesempatan ini kita akan membagikan tentang 17 Trik Jitu Agar Anak Doyan Makan yang mungkin kemarin belum mengetahui dan sekarang setelah membaca artikel ini sobat langsung faham.

Biasanya masalah anak susah makan ini muncul saat anak masuk usia satu tahun, pertumbuhan anak agak melambat (dibandingkan masa sebelumnya).

Akhirnya hal tersebut berimbas pada mulai munculnya gejala-gejala anak tidak mau makan.

 Biasanya masalah anak susah makan ini muncul saat anak masuk usia satu tahun 17 Trik Jitu Agar Anak Doyan Makan
Anak Makan | Photo credit: Shutterstock.com / By Levranii

Tidak perlu panik saat selera makan anak menurun. Berikut beberapa tips agar anak mau makan:

1. Buat Suasana Makan yang Menyenangkan

Mengatasi anak susah makan memang tidak mudah, sehingga dibutuhkan kesabaran ekstra bagi para orang tua.

Untuk mengatasinya perlu usaha, kesabaran dan waktu yang panjang. Seperti halnya berjalan yang memerlukan proses pembelajaran, makan juga perlu proses pembelajaran.

Selera makan anak-anak umumnya sangat labil, anak seringkali menolak makan padahal sudah capek-capek disiapkan.

Salah satu penyebab anak susah makan karena mood (suasana hati) sedang tidak baik.

Memarahinya (karena anak tidak mau makan) justru semakin memperburuk mood anak, sehingga membuat selera makan anak semakin hancur.

Yang perlu dilakukan adalah mengkondisikan suasana yang menyenangkan. Jika anak senang/bahagia nantinya mau makan.

Anak-anak biasanya senang dengan sesuatu yang berwarna cerah. Orang tua bisa memilih piring, sendok, gelas ataupun mangkok berwarna cerah.

Warna cerah seperti merah, hijau, kuning dll. Intinya bisa membuat anak senang dan tertarik.

Hal lain yang bisa Anda lakukan yaitu variasi lokasi makan. Selain memberikan makan di meja makan, juga bisa dilakuan di teras rumah, taman sekitar atau tempat-tempat lainnya yang dirasa menyenangkan untuk anak.

Kondisi tepat untuk memberi anak makan yaitu saat dirinya lapar, lelah ataupun gembira. Adapun anak kemungkinan menolak makan saat mengantuk, rewel atau marah.


2. Porsi kecil

Sajikan makanan anak dengan porsi kecil saja, karena dikhawatirkan pemberian porsi besar membuat anak menjadi malas makan.

Jika anak hanya mau makan dengan porsi terlalu sedikit, maka orang tua bisa menyiasatinya dengan menambah frekuensi makan anak.

Ingat! tidak baik jika memaksa anak untuk makan banyak, lambung anak tentunya belum sebesar orang dewasa.

3. Usahakan Jadwal Makan Teratur

Memang hal ini sedikit merepotkan, tapi keteraturan waktu makan sangat penting untuk anak.

Mengatur jadwal makan anak juga memperhatian kapan waktu mood anak dalam keadaan baik.

Usahakan pemberian makan anak waktunya saat biasanya dirinya gembira. Lalu tetapkan waktunya secara teratur.

Makan teratur adalah hal yang sangat baik, apalagi untuk anak-anak. Si kecil terbiasa dengan waktu makannya dan hidupnya lebih teratur.

4. Beri anak hadiah jika ia berhasil makan dengan baik, hal ini akan memotivasinya. Tapi hindari memberikan hadiah berupa makanan kurang sehat (seperti gorengan, junk food tinggi lemak, dsb)

5. Sajikan makanan dengan menarik, Anda harus kreatif dalam membuat hidangan untuk si kecil. Buatlah makanan dengan tampilan menarik.

6. Tawarkan cemilan sehat untuk anak, selain asupan makanan utama, Anda bisa memberikan camilan sehat untuk memberikan asupan gizi mencukupi untuk anak. Contoh camilan sehat: campuran daging cincang dan potongan kentang/wortel. Hindari memberikan anak cemilan tidak sehat.

7. Jangan terlalu banyak memberikan minum. Jika anak kekembungan menyebabkan nafsu makannya menurun.

8. Ajak anak dalam proses pembuatan makanan, anak bisa dilibatkan seperti mengambilkan sayur/buah dan hal-hal mudah lainnya. Dengan ikut terlibat, hal ini diharapkan membuat anak lebih bersemangat untuk makan.

9. Ajak anak bermain atau berolahraga, setelah anak lelah karena mengeluarkan banyak energi, biasanya nafsu makan anak akan muncul.

loading...

10. Menjelang waktu makan anak hindari menegur/mengomeli anak, kondisi mood yang buruk membuat anak sulit diajak makan. Anda seharusnya menjaga kondisi yang menyenangkan selama waktu makan.

11. Gunakan perlengkapan makan berwarna cerah, sehingga anak lebih tertarik dan lebih bersemangat untuk makan.

12. Berikan anak buah jeruk. Makan buah jeruk bisa memunculkan nafsu makan. Buah jeruk kaya akan vitamin C. Selain itu, jeruk mengandung vitamin B yang memberikan dampak positif pada suasana hati.

13. Makan bersama atau dampingi anak ketika makan.

14. Adakan acara rutin makan keluarga, dimana makan bersama anggota keluarga lengkap. Hal ini membuat si kecil bersemangat untuk makan.

15. Usahakan waktu makan konsisten, biasanya dalam sehari terdiri dari tiga kali waktu makan utama dan dua kali waktu makan camilan. Waktu makan yang teratur diharapkan si kecil terbiasa dan nyaman dalam setiap kali makan.

16. Agar anak pikirannya bisa fokus untuk makan, maka singkirkan hal-hal yang menggangu seperti gadget, suara radio/televisi, binatang peliharaan, dll.

17. Bagi anak yang sangat susah makan, sesekali Anda bisa mengundang anak-anak seumurannya untuk makan bersama. Hal ini akan memotivasi anak Anda untuk makan, biasanya si kecil cenderung makan lebih banyak saat bersama teman sebayanya.

Hal yang perlu diketahui: Jika anak memiliki makanan favorit dan secara tiba-tiba tidak lagi mau mengonsumsinya, maka jangan panik karena mungkin ini hanya sementara. Jangan sampai salah dalam merespon.

Jika anak hari ini tidak mau memakannya, jangan memarahi anak, tawarkan makanan yang ditolak tersebut pada hari berikutnya.

0 Response to "17 Trik Jitu Agar Anak Doyan Makan"

Post a Comment

Silahkan Berkomentar Sesuai dengan Judul Artikel......!!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel